Skip to content Skip to sidebar Skip to footer
5 Game PSP Balapan Motor Android PC Via PPSSPP

5 Game PSP Balapan Motor Android PC Via PPSSPP

Hi sobat Gamer di antara banyaknya game balapan yang dibuat untuk konsol PlayStation Portabel (PSP) ada beberapa game balapan kendaraan roda dua yang bisa kamu coba mainkan di Android maupun komputer/Laptop yang kamu miliki, tentunya dengan menggunakan sebuah Emulator yang memungkinkan kamu untuk menjalankan game konsol PlayStation Portabel di perangkat yang kamu miliki.

Game balap kendaraan roda dua berikut adalah balapan motor dan balapan sepeda yang saya pilih untuk saya rekomendasikan buat kamu, karena memang tidak banyak game balapan roda dua yang dibuat untuk PSP dan langsung saja berikut adalah daftar game balapan kendaraan roda dua terpopuler.

1. MotoGP 2006

MotoGP 2006
Game yang pertama adalah MotoGP yang dibuat berdasarkan season musim balap MotoGP 2005/2006 dimana Valentino Rossi masi terkenal dengan tulisan GO!!!!! dikendaraannya. Game ini dikembangkan oleh Namco Bandai Games dan dirilis pertama kali 24 Agustus 2006.

Game yan satu ini adalah game PlayStation Portabel yang paling banyak dimainkan karena tampilan permainan dan gaya balapan yang keren membuat permainan ini banyak disukai, ditambah lagi acara MotoGP yang memang paling banyak digemari oleh banyak kalangan diseluruh dunia membuat permainan ini diminati hingga sekarang

2. MTX MOTOTRAX

MTX MOTOTRAX
Game kedua adalah MTX MOTOTRAX yang dikembangkan oleh Left Field Productions dan dirilis untuk konsol PlayStation Portabel pada 28 Juni 2006. Game kejuaraan motocross yang satu ini juga menjadi salah satu game pilihan terbaik untuk dimainkan, seperti yang kita tahu track atau lintasan balapan untuk motocross ini berbeda dengan track yang digunakan dalam kejuaraan MotoGP dimana kejuaraan motocross ini berpacu di jalanan berlumpur.

Namun itulah yang menjadikan permainan ini juga disukai oleh pemain game, dalam permainan ini Kamu akan menemukan beberapa opsi permainan seperti MTX Carear / Exhibition / Multiplayer / Dirt wurx USA dan Custom Rider yang mana opsi-opsi tersebut akan membuat permainan menjadi panjang.

3. DAVE MIRRA BMX CHALLENGE

Dave Mirra BMX Challenge
Game ketiga ada Dave Mirra BMX Challenge sebua game olahraga balapan sepeda yang dikembangkan oleh Left Field Productions dan dirilis untuk konsol PlayStation Portabel pada 2 November 2006. Seperti game yang sudah saya sebutkan di atas game yang satu ini juga menjadi pilihan terpopuler atau paling banyak disukai karena tampilan game yang keren dan pastinya seru untuk dimainkan.

Selain adu kecepatan dalam permainan ini kamu juga diharuskan melakukan beberapa aksi dan trik-trik lompatan yang keren, dimana hal tersebut akan menambah poin yang akan kamu peroleh selama pertandingan, dalam permainan ini Kamu juga dapat mengkustomisasi rider dan kendaraan yang akan kamu gunakan.

4. SBK 09 (SUPERBIKE)

SBK 09 SUPERBIKE
Game keempat ada SBK 09 : World Championship yang dikembangkan oleh Milestone srl dan dirilis pada 29 May 2009. Game ini menjadi game pilihan terbanyak kedua setelah MotoGP karena dari segi tampilan game ini memang hampir sama dengan game MotoGP ditambah lagi game ini lebih ringan untuk dimainkan di perangkat dengan spesifikasi rendah, maka dari itu game ini menjadi alternatif jika perangkat Android maupun komputer/Laptop kamu memiliki spesifikasi rendah.

Meskipun saya bilang tampilan game tersebut hampir sama tapi tetap saja ada perbedaan dari banyak hal, dimulai dari segi bermain, kontrol dan track yang terbilang sempit karena memang kejuaraan Superbike ini tidak memiliki track yang lebar seperti track atau sirkuit MotoGP.

5. MX VS. ATV

MX Vs. ATV
Game kelima yaitu MX VS ATV dimana game ini memiliki beberapa judul yang bisa kamu pilih salah satunya atau kamu bisa mencoba ketiga judul berikut :

MX vs. ATV SERIES

MX vs. ATV : Reflex
Rilis: 1 Desember 2009
Pengembang: Rainbow Studios
Publisher: THQ

MX vs. ATV : On the Edge
Rilis: 27 Februari 2006
Pengembang: Rainbow Studios
Publisher: THQ

Dan satu judul lainnya yaitu MX vs. ATV : Untamed dimana judul yang satu ini di buat untuk PS2.

Game ini sama dengan MTX MOTOTRAX yang sudah saya sebutkan di atas yaitu berpacu dalam track tanah dan berlumpur, hanya saja yang membedakan dalam game ini ialah bersaing dengan kendaraan off-road lainnya yaitu ATV yang mana seperti yang kita tahu bahwa ATV ini adalah kendaraan roda empat dengan tampilan sepeda motor.

Ok itulah tadi beberapa game balapan kendaraan roda dua yang saya rekomendasikan untuk kamu mainkan. Terimakasih telah berkunjung semoga postingan ini bermanfaat buat sobat Gamer, Sampai ketemu lagi di artikel menarik lainnya.

Ndi Uke
Ndi Uke Request dari kalian akan sangat membatu saya membuat artikel selanjutnya.

Post a Comment for "5 Game PSP Balapan Motor Android PC Via PPSSPP"